Gus Mus Rekam Data e-KTP Seumur Hidup

Sabtu, 21 April 2012 | 14:33 WIB

KOTA – Wakil Raim Am Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH A Mustofa Bisri melakukan perekaman data kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) di kantor Kecamatan Kota Rembang, Rabu (18/4) petang sekitar pukul 16.55 WIB.

Gus Mus, sapaan akrabnya datang bersama keluarga;istri, anak, dan menantunya. Ulama tersohor itu tampak mengikuti petunjuk operator perekaman data, meski jari-jari Gus Mus sulit dipindai ke perangkat e-KTP.

Setelah kurang lebih lima menit menjalani prosesi perekaman, Gus Mus terdaftar sebagai pemilik kartu penduduk elektronik (e-KTP) seumur hidup. Pengasuh Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin, Leteh, Rembang tersebut lahir pada 10 Agustus 1944. Sementara, KTP seumur hidup diperuntukkan kepada warga negara yang berusia lebih dari 60 tahun.

Ditemui seusai menjalani perekaman data e-KTP, Gus Mus mengapresiasi program kartu tanda penduduk elektronik. “Dengan e-KTP, administrasi kependudukan menjadi lebih teratur dan rapi. Semoga keseriusan dan kerapian ini tidak berhenti pada e-KTP saja, tetapi juga hal lain,” kata Gus Mus.

Menurut Gus Mus, seiring kerapian data e-KTP, kelakuan para pejabat di negeri ini pun harus rapi. “Kalau warga diajak rapi, yang di atas juga harus demikian,” tandasnya.

Gus Mus mengaku meluangkan waktu dan menolak sejumlah jadwal untuk memenuhi undangan sebagai warga negara, merekam data e-KTP. “Begitu mendapatkan undangan (e-KTP), saya langsung sediakan waktu untuk menghadirinya,” katanya.

Ketika ditanya tentang jari-jarinya yang sulit dipindai ke perangkat e-KTP, Gus Mus menjawabnya enteng. “Wah kalau ini jarinya lain.. ada asma’nya,” ucapnya berseloroh. (Puji)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Disclaimer: Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi mataairradio.com. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan