Serma Sudarto saat membeber laporan adanya ABK tenggelam di Pos Kamla Tasikagung Rembang, Senin (24/9). (Foto: Pujianto) |
KOTA, mataairradio.net – Seorang anak buah kapal (ABK) KM Alam Mitra Pratama asal Rembang dilaporkan tenggelam dan belum ditemukan setelah tercebur ke laut di Pulau Sekambing, utara Madura.
Menurut keterangan petugas piket di Pos Kamla Tasikagung Rembang, Sersan Marinir Sudarto, Senin (24/9) siang, peristiwa tenggelamnya seorang ABK KM Alam Mina Pratama itu diketahui setelah pihaknya menerima laporan dari Ketua Kelompok Nelayan Dusun Pabean Desa Tasikagung, Haji Temok.
“Kapan kejadiannya kami belum mengetahui persis, namun petugas pos mendapatkan laporan tentang tenggelamnya ABK KM Alam Mina Pratama itu pada Minggu (23/9) kemarin,” kata Serma Sudarto.
Ia mengungkapkan, ABK nahas itu adalah Ahmad Amin (32), warga RT 3 RW 2 Desa Gegunung Kulon, Kecamatan Rembang. “Sejauh informasi yang kami terima, korban belum ditemukan dan masih dalam pencarian oleh kapal-kapal dari Rembang yang kebetulan melaut tak jauh dari lokasi kejadian,” ujar dia.
Serma Sudarto juga mengungkapkan, saat kejadian, kapal motor yang diketahui dinahkodai oleh juru kemudi bernama Suparto itu sedang dalam perjalanan pulang ke Rembang.
“Peristiwa nahas itu terjadi dalam perjalanan pulang. Penyebab jatuhnya korban ke laut belum kami terima secara jelas jadi kami enggan menduga-dugam” katanya.
Untuk diketahui, Kapal Motor (KM) Alam Mina Pratama adalah milik Winarno, warga Dusun Pabean Desa Tasikagung, Kecamatan Rembang. Winarno adalah juga pemilik KM Jati Kembar yang ludes terbakar pada 24 Agustus 2012. (Pujianto)
Tinggalkan Balasan